Efektifitas Kompres Hangat dan Senam Dismenore Terhadap Nyeri Menstruasi Pada Mahasiswa Poltekkes Surabaya

Authors

  • Nabila Ramadhani Poltekkes Kemenkes Surabaya
  • Endah Suprihatin Poltekkes Kemenkes Surabaya Jurusan Keperawatan
  • Hepta Nur Anugrahini Poltekkes Kemenkes Surabaya Jurusan Keperawatan

DOI:

https://doi.org/10.36568/nersbaya.v18i2.128

Keywords:

Kompres air hangat, senam dismenore, dismenore

Abstract

ABSTRAK

Dismenore (nyeri haid) adalah kondisi yang umum dialami oleh banyak wanita selama menstruasi. Penggunaan kompres air hangat dan latihan senam telah diidentifikasi sebagai dua metode yang dapat membantu meredakan ketidaknyamanan tersebut. Namun, masih perlu penelitian lebih lanjut untuk memahami efektivitas relatif keduanya serta kemungkinan kombinasi yang lebih optimal Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektifitas penggunaan kompres air hangat dan latihan senam dismenore dalam meredakan ketidaknyamanan saat menstruasi pada mahasiswa. Rancangan penelitian ini menggunkan pre-experimental dengan metode pretest-posttest grup design dengan teknik sampling purposive sampling. Mahasiswa pada penelitian ini sebanyak 40 mahasiswa terbagi dalam 20 mahasiswa kompres air hangat dan 20 mahasiswa senam dismenore. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah nyeri haid yang diukur dengan skala nyeri numerik. Efek pemberian kompres hangat dan senam dismenore menggunakan uji  Wilcoxon, sedangkan untuk mengetahui efektifitas kedua intervensi digunakan uji T.  Hasil penelitian menunjukkan pemberian kompres air hangat (mean rank 5,35) dan latihan senam dismenore (mean rank 3,45) keduanya menurunkan nyeri menstruasi (p=0,00),  penggunaan kompres hangat dinilai lebih efektif dalam mengatasi dismenore dibandingkan dengan latihan senam disminore. Diharapkan  kompres air hangat dan latihan senam dismenore dapat dijadikan alternatif tindakan nonfarmakologis dalam menurunkan nyeri menstruasi pada wanita.

 Kata Kunci : Kompres air hangat, senam dismenore, dismenore

ABSTRACT

 Dysmenorrhea (menstrual pain) is a common condition experienced by many women during menstruation. The use of warm water compresses and gymnastic exercises have been identified as two methods that may help relieve such discomfort. However, there is still a need for further research to understand the relative effectiveness of both as well as the possibility of a more optimal combination. The purpose of this study was to determine the effectiveness of using warm water compresses and dysmenorrhea gymnastic exercises in relieving menstrual discomfort in university students. This research design uses pre-experimental with pretest-posttest group design method with purposive sampling technique. There were 40 students in this study, divided into 20 students of warm water compress and 20 students of dysmenorrhea gymnastics. The dependent variable in this study was menstrual pain as measured by a numerical pain scale. The effect of giving warm compresses and dysmenorrhea gymnastics used the Wilcoxon test, while to determine the effectiveness of both interventions used the T test. The results showed that giving warm compresses (mean rank 5.35) and dysmenorrhea gymnastics exercises (mean rank 3.45) both reduced menstrual pain (p=0.00), the use of warm compresses was considered more effective in overcoming dysmenorrhea compared to dysmenorrhea gymnastics exercises. It is expected that warm compresses and dysmenorrhea gymnastics exercises can be used as alternative nonpharmacological measures in reducing menstrual pain in women.

Keywords: Warm water compress, dysmenorrhea exercise, dysmenorrhea

Author Biography

Endah Suprihatin, Poltekkes Kemenkes Surabaya Jurusan Keperawatan

Keperawatan Maternitas

Downloads

Published

2024-08-31

How to Cite

Ramadhani, N. ., Suprihatin, E., & Nur Anugrahini, H. (2024). Efektifitas Kompres Hangat dan Senam Dismenore Terhadap Nyeri Menstruasi Pada Mahasiswa Poltekkes Surabaya . JURNAL KEPERAWATAN, 18(2), 74–82. https://doi.org/10.36568/nersbaya.v18i2.128

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)